Pikirkan dan Tentukan Pilihan Tema Blog + Nilai Plus

Pikirkan dan Tentukan Pilihan Tema Blog + Nilai Plus

Beragam jenis blog yang bisa Anda pilih sebagai tema besar, antara lain:

  • Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye). Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  • Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu
  • Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  • Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  • Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  • Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  • Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  • Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi.
  • Blog agama: Membahas tentang agama
  • Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  • Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  • Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  • Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka.
  • Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing.
  • Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog).
Bila Anda sudah memikirkan salah satu di antara tema di atas, atau ide tema baru yang ada di pikiran Anda, mulailah menulis di secarik kertas. Tuliskan segala ide apa saja tentang tema tersebut ke dalamnya. Biarkan meskipun nampak tidak teratur, karena itu hanya sementara. Setelah itu barulah Anda menyusunnya seperti sebuah puzle.

Nilai plus yang saya maksud adalah cara Anda mendapatkan bahanpenulisan blog Anda. Usahakan dimanapun Anda berada, selalu berpikirlah akan tema Anda. Karena “ide isi” akan dapat ditemukan kapanpun. Misalnya Anda mengambil tema tentang kesehatan. Tidak selalu pembicaraan tentang kesehatan selalu mengenai penyakit dan pencegahannya. Anda bisa menemukan bahan penulisan artikel yang berasal dari orang yang Anda temui. Anda juga bisa menemukan topik artikel dari pembicaraan dengan teman dan saudara Anda.Olah raga di pagi hari, berbelanja di mall lalu melihat seorang nenek yang sudah lanjut usaia tapi masih sehat, dan sebagainya.

Bila Anda selalu membiasakan diri dengan cara seperti itu, maka hal ini akan menjadi nilai plus untuk blog Anda. Topik artikel Anda selalu hangat dan segar. Anda sudah menentukan dan merencanakan tema serta isi blog Anda dengan Nilai Plus nya. Sekarang saatnya memilih sekali lagi…

0 komentar:

Awards

Award dari SeptianPhotobucket
Award dari Judith dan LylaPhotobucket
Award dari Lyla dan MemmiPhotobucket
Tag Persahabatan dari Lyla dan JudithPhotobucket
Award dari HellenPhotobucket
Award dari GratciaPhotobucket
Award dari Sari RapetPhotobucket
Award dari EndonezyaPhotobucket
Award dari Astri AstronotPhotobucket

Friend's Banner

  © Blogger template 'Neuronic' by Kios Info 2008

Back to TOP